Souvenir Pernikahan, Undangan Pernikahan

LightBlog

Breaking

Kamis, 23 Februari 2017

Pernikahan Muslim

Pernikahan muslim memiliki corak budaya yang telah bercampur dengan nuansa agama dan budaya tradisional. Di beberapa wilayah di Indonesia bahkan pernikahan muslim terkadang dikombinasikan dengan kebudayaan tradisional namun tetap sesuai dengan kaidah agama. Ada banyak lagi acara pernikahan muslim yang telah bercampur dengan tradisi lokal yang tidak mungkin dijabarkan di sini.
Secara garis besar memang pernikahan muslim di Indonesia telah diwarnai dengan berbagai macam budaya dan kebiasan lokal yang memperkaya warisan nenek moyang Indonesia namun tetap memegang kaidah agama terutama dalam prosesi upacara pernikahan atau ijab kabul. Dalam kesempatan kali ini, saya ingin mengangkat topik yang saya rasa cukup menarik terutama ketika kita melihat bagaimana pernikahan muslim telah menjadi bagian dari kehidupan umat Islam di Indonesia yang berkolaborasi dengan kekayaan budaya lokal. Dan saya juga ingin mengangkat topik bagaimana pernikahan muslim dan pilihan souvenir pernikahan dan pengaruhnya dalam melakukan pembelian. Dalam pernikahan muslim biasanya akan ditemukan beberapa jenis souvenir pernikahan yang dapat kita lihat ciri khasnya. Bertemakan Islami Souvenir souvenir pernikahan bercorak islami mudah ditemukan dalam pernikahan muslim yang anda datangi, dan biasanya lebih simple dan tidak banyak warna. Akan tetapi seiring perkembangan mode dan juga kreatifitias produsen, beberapa souvenir pernikahan islami juga semakin kaya akan bentuk, desain, corak dan juga warna. Simple dan Lebih Kecil Souvenir dalam pernikahan muslim relatif lebih simple atau sederhana, dan juga berukuran lebih kecil yang menggambarkan kesederhanaan. Dalam pernikahan islami, souvenir yang diberikan biasanya juga terdapat nama mempelai tanpa foto ataupun gambar. Selebihnya, dalam pernikahan muslim tidak berbeda dengan pernikahan pada umumnya, meskipun beberapa calon pengantin menginginkan desain dan warna yang lebih sederhana. Barangkali kesederhanaanlah yang menjadi pembeda antara souvenir pernikahan muslim dan souvenir kipas serta pernikahan dengan tema lainnya. Pernikahan muslim biasanya relatif lebih alami, ada banyak gaya dan layout pernikahan yang dapat dipilih, tetapi secara umum pernikahan islami lebih menonjolkan sisi agama, meskipun ada beberapa daerah yang kental sekali unsur budaya di dalamnya. Unsur-unsur pernikahan muslim dalam pemilihan souvenir pernikahan dapat menjadi ide untuk anda, ada banyak ciri dan corak bernuansakan islami yang akan membantu anda mencari ide dan juga insipirasi dalam memilih souvenir pernikahan yang lebih tepat untuk pernikahan anda. Memilih souvenir yang tepat akan membuat perbedaan besar dan juga meninggalkan kesan yang baik dan manis kepada seluruh tamu yang hadir. Anda dapat juga melakukan riset terlebih dahulu agar inspirasi anda semakin baik dan pilihan desain souvenir pernikahan anda juga semakin sempurna. Selamat berbelanja dan semoga pernikahan anda lancar dan segera dikarunia anak yang saleh dan salehah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox